Posted by : Unknown Friday, May 10, 2013


Hai minna~
Kita mau share tentang single baru JKT48 yang sebentar lagi akan dijual yang berjudul RIVER! Pada tanggal 10 Mei 2013 pukul 14.00 pihak Official JKT48 secara resmi merilis single terbaru JKT48 yang berjudul River, River adalah single AKB48 yang di cover kembali oleh JKT48 dalam bahasa Indonesua. Sebelumnya sister group lain pun cover lagu ini yaitu SNH48 (Shanghai, China) ke dalam bahasa China.
okee disimak yaa...


CD RIVER Teater via @FlickrJKT48


CD River Teater + Trump Sonya & Dhike via @JKT48Inside

CD/DVD River rencananya akan dijual dalam dua tipe berbeda loh, ada versi REGULER dan ada versi TEATER. Nah admin akan rangkum penjelasan dari tweet bang Steve berikut ini :

River Versi Reguler [price 80K] :
  • Berisi 4 lagu antara lain : River, Mirai no Kajitsu, Sakura no Shiori, Kimi ni Autabi Koi Wo Suru.
  •  Mendapatkan bonus special photo dan digital card untuk mobile content IM3 yang disebut dengan JKT48 Card Battle Games.
  • Rencananya penjualan CD Reguler akan berlangsung pada pertengahan bulan Mei, dan akan dijual di Teater JKT48, Rakuten, NadaTop, dan di beberapa toko musik lainnya. 
  • MV River, Behind The Scene Mirai no Kajitsu, Making MV River.
River Versi Teater [price 40K] :
  • Berisi 3 lagu antara lain : River, Mirai no Kajitsu, Sakura no Shiori.
  • Mendapatkan bonus kartu trump/remi yang isinya member team J atau Kenkyuusei. (salah satu)
  • Di versi teater ini ada tiket handshake, sama seperti CD Hebirote type B sebelumnya. Rencananya handshake event akan dilangsungkan pada 1 Juni 2013 pukul 09.0 WIB di Teater JKT48.
  • Dijual mulai tanggal 11 Mei 2013 pukul 11 Siang di teater JKT48.  Hanya dijual di teater JKT48 saja.
Official JKT48 berencana akan memulai Selling CD ke kota-kota besar di Indonesia. Pada 19 Mei rencananya JKT48 akan selling CD pertama ke kota Palembang. Untuk info kota mana saja yang akan di kunjungi JKT48 akan menyusul. Thx ^_^

*apabila ada kesalah informasi tolong komentarnya. akan kami update apabila ada info yg berubah, atau info terbaru seputar single River JKT48 ini.

#Sar
Source : Steve Sakurasi , @FlickrJKT48. thx for information =))

{ 4 Komentar ... read them below or Comment }

Komentar seperlunya, tolong saran dan kritiknya mengenai artikel yang kami buat agar dapat lebih baik kedepannya! Ganbarimasu!

- Copyright © 2013 JKT48 Inside! - Hentai Ouji - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -